Jumat, 21 November 2025


MURIANEWS, Kudus- Ada beragam catatan sejarah dan momen penting yang terjadi pada tanggal 7 Februari dari tahun ke tahun. Berikut ini, catatan sejarah tanggal 7 Februari yang terjadi di berbagai negara yang dihimpun Solopos.com dari Thepeoplehistory.com dan Wikipedia.org:

457

Flavius Valerius Leo Augustus dinobatkan sebagai kaisar di Romawi Timur dan kemudian dikenal sebagai Leo I. Leo I lantas dikenal sebagai kaisar pertama di Romawi Timur yang membuat undang-undang menggunakan bahasa Yunani, bukan bahasa Latin seperti kaisar-kaisar sebelumnya.

1238

Pasukan Mongol pimpinan Batu Khan yang menginvasi Rusia membumihanguskan Kota Vladimir di Rusia. Pangeran Vladimir, Yuri II, sebenarnya sudah mengirim pasukan untuk menghentikan pasukan Mongol yang hendak memasuki Vladimir. Sayang, upaya itu sia-sia dan Yuri II tewas sebulan kemudian di tangan pasukan Mongol dalam Pertempuran Sungai Sit di wilayah yang kini bernama Yaroslavl di Rusia.

Baca juga: Catatan Sejarah Tanggal 6 Februari: Hari Lahirnya Bob Marley dan Ronald Reagan

1807

Pasukan Prancis pimpinan Napoleon Bonaparte memergoki pasukan Rusia pimpinan Bennigsen yang masih bertahan di Eylau, Prusia Timur. Pertempuran pun tak terhindarkan lantaran Prancis ingin merebut wilayah tersebut. Prancis pada akhirnya memenangi pertempuran. Saat ini, Prusia Timur menjadi bagian dari tiga negara, yakni Rusia, Polandia, dan Lituania.

897

Untuk kali pertama dalam Perang Yunani-Turki, pertempuran besar pasukan Yunani dan pasukan Kesultanan Utsmaniyah Turki meletus di Livadeia, Yunani. Pertempuran itu meletus saat pasukan Yunani hendak melakukan ekspedisi di Pulau Kreta, Laut Tengah. Pasukan Yunani menjadi pemenang dalam pertempuran besar pertama dalam Perang Yunani-Turki itu.

1935

Permainan papan klasik monopoli diciptakan. Monopoli adalah salah satu permainan papan yang paling terkenal di dunia. Tujuan permainan ini adalah untuk menguasai semua petak di atas papan melalui pembelian, penyewaan dan pertukaran properti dalam sistem ekonomi yang disederhanakan.

Setiap pemain melemparkan dadu secara bergiliran untuk memindahkan bidaknya, dan apabila ia mendarat di petak yang belum dimiliki oleh pemain lain, ia dapat membeli petak itu sesuai harga yang tertera. Bila petak itu sudah dibeli pemain lain, ia harus membayar pemain itu uang sewa yang jumlahnya juga sudah ditetapkan.

1943

Seluruh pasukan Jepang di Pulau Guadalkanal, Kepulauan Solomon berhasil dievakuasi dalam sebuah operasi yang berlangsung selama hampir sebulan. Hal itu menandai berakhirnya upaya Jepang untuk merebut Pulau Guadalkanal dari cengkeraman Sekutu. Sebelumnya, Jepang telah berupaya merebut Pulau Guadalkanal sejak 7 Agustus 1942.

1964

Band legendaris asal Inggris, The Beatles, untuk kali pertama tiba di Amerika Serikat (AS) demi tampil dalam konser. Konser pertama The Beatles di AS itu bertajuk Meet the Beatles!. Ribuan penggemar menyambut mereka di Bandara Kennedy, New York. Konser pertama The Beatles di AS yang ditayangkan televisi itu ditonton 73 juta warga AS atau sekitar 40 persen dari seluruh penduduk negeri Paman Sam.1974Grenada meraih kemerdekaan penuh dari Inggris yang telah menguasainya sejak 1763. Grenada adalah negara kepulauan yang terletak di bagian paling selatan Kepulauan Windward, Karibia.1990Komite Pusat Partai Komunis Uni Soviet sepakat untuk melepaskan monopoli kekuasaan yang sudah berjalan di Uni Soviet selama kurang lebih 70 tahun. Keputusan itu diambil atas rekomendasi pemimpin Uni Soviet, Mikhail Gorbachev. Hal tersebut menjadi awal perpecahan Uni Soviet.1992Perjanjian Maastricht merupakan cikal bakal terbentuknya Uni Eropa, ditandatangani pada 7 Februari 1992 oleh anggota-anggota Komunitas Eropa di Maastricht, Belanda. Setelah diberlakukan tanggal 1 November 1993 selama Komisi Delors, perjanjian ini membentuk Uni Eropa dan mendorong pembentukan mata uang tunggal Eropa, yaitu euro.2016Korea Utara (Korut) meluncurkan satelit pengamat bumi, Kwangmyongsong-4, ke luar angkasa. Peluncuran itu kemudian dianggap telah melanggar beberapa perjanjian PBB dan memicu kecaman dari sejumlah pemimpin negara.2018Kim Jinhwan lahir pada 7 Februari 1994, adalah penyanyi asal Korea Selatan dan anggota dari grup hip hop asuhan YG Entertainment, iKON, yang dulu dikenal sebagai Tim B di program Mnet Who is Next: WIN pada tahun 2013.2020Singapura melalui otoritas setempat menaikkan status bahaya virus Corona. Pemerintah Singapura 7 Februarui 2020 menaikkan peringatan virus Corona ke warna oranye. Status tersebut sama tingkatannya dengan yang ditetapkan Singapura saat wabah SARS pada 2003.  Penulis: Dani AgusEditor: Dani AgusSumber: solopos.com

Baca Juga

Komentar

Terpopuler