Kamis, 20 November 2025


MURIANEWS, Kudus- Saat bekerja terkadang kita harus melakukan aktivitas baru karena berbagai hal. Misalnya, mencari tantangan, kebijakan pimpinan yang mengharuskan pindah ke bidang lain hingga menangkap sebuah peluang baru.

Nah, pada saat memasuki aktivitas atau bidang baru itu, kita sebaiknya memohon kepada Allah agar senantiasa memberikan kemudahan dan kelancaran. Berikut ini doanya, seperti dilansir dari laman nu.or.id.

Imam Al-Ghazali menganjurkan kita untuk membaca doa berikut ini ketika kita memulai aktivitas atau memasuki bidang baru yang akan kita geluti. (Imam Al-Ghazali, Ihya Ulumiddin, Beirut, Darul Fikr: 2018 M/1439-1440 H), juz I, halaman 408).

Baca juga: Doa Agar Tidak Mudah Mengantuk

Doa ini dikutip dari kitab suci Al-Qur’an.

رَبَّنَا آتِنَا مِنْ لَدُنْكَ رَحْمَةً وَهَيِّئْ لَنَا مِنْ أَمْرِنَا رَشَدًا. رَبِّ اشْرَحْ لِي صَدْرِي، وَيَسِّرْ لِي أَمْرِي

Rabbanā ātinā min ladunka rahmatan, wa hayyi’ lanā min amrinā rasyadan (Surat Al-Kahfi ayat 10), rabbisyrah lī shadrī, wa yassir lī amrī. (Surat Thahā ayat 25-26).
Artinya: “Wahai Tuhan kami, berikanlah rahmat kepada kami dari sisi-Mu dan sempurnakanlah bagi kami petunjuk yang lurus dalam urusan kami (ini). Ya Tuhanku, lapangkanlah untukku dadaku, dan mudahkanlah untukku urusanku.”Sayyid Muhammad Az-Zabidi dalam Kitab Ithafus Sadatil Muttaqin (Syarah Ihya Ulumiddin) mengatakan, doa ini dapat dibaca ketika kita hendak memulai aktivitas atau mulai menggeluti bidang-bidang kehidupan tertentu. (Az-Zabidi, Ithaf, [Beirut, Muassasatut Tarikh Al-Arabi: 1994 M/1414 H], juz V, halaman 103-104).Kita berharap dengan doa ini, Allah memberikan kemudahan aktivitas kita tanpa hambatan berarti. Wallahu a’lam.  Penulis: Dani AgusEditor: Dani AgusSumber: nu.or.id

Baca Juga

Komentar

Terpopuler