Rabu, 19 November 2025


MURIANEWS, Kudus – Ada beragam catatan sejarah dan momen penting yang terjadi pada tanggal 1 Juni dari tahun ke tahun. Berikut ini, catatan sejarah tanggal 1 Juni yang terjadi di berbagai negara yang dihimpun Solopos.com dari beberapa sumber:

193

Kaisar Romawi Didius Julianus dibunuh di Istananya oleh Septimius Severus yang kemudian merbut takhta kaisar Romawi. Sebelumnya, Didius Julianus juga merebut takhta kaisar Romawi dengan cara membeli dari Penjaga Pretoria yang telah membunuh kaisar sebelumnya, Pertinax.

1913

Perjanjian Aliansi Yunani-Serbia ditandatangani di Thessaloniki, Yunani. Perjanjian tersebut adalah langkah awal negara-negara yang beraliansi untuk memulai Perang Balkan II untuk melawan Kerajaan Bulgaria.

Baca juga: Konsep Pancasila Ditemukan Bung Karno saat Merenung di Bawah Pohon Sukun, Begini Sejarahnya

1918

Pertempuran antara pasukan Sekutu di bawah pimpinan John J. Pershing serta James Harbord dan pasukan Kekaisaran Jerman yang dipimpin Pangeran Jerman, Wilhelm, meletus di Hutan Belleau, Prancis. Pihak sekutu berhasil menjadi pemenang dalam pertempuran yang disebut dengan istilah Pertempuran Belleau Wood itu.

1938

Tokoh superhero Superman untuk kali pertama tampil dalam komik produksi DC Comic. Komik pertama yang menampilkan tokoh Superman itu dijual dengan harga 10 sen US$. Superman adalah tokoh superhero yang diciptakan seniman asal Kanada, Joe Shuster.

1942

Kabar tentang pembantaian terhadap orang Yahudi yang dilakukan Jerman atau yang disebut Holocaust untuk kali pertama tersebar dalam surat kabar. Kabar tersebut menyebar di Kota Warsawa, Polandia lewat surat kabar Brigade Liberty.

1941

Pasukan Jerman berhasil merebut Pulau Kreta dari tangan Yunani. Hal itu sekaligus mengakhiri Pertempuran Pulau Kreta antara Jerman dan Yunani.

1945

Kata Pancasila untuk kali pertama dikemukakan Soekarno dalam sidang Badan Penyelidik Usaha Persiapan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI). Hari penyampaian Pancasila oleh Soekarno itu lantas diperingati sebagai Hari Lahirnya Pancasila. Pada 2016 lalu, Presiden Joko Widodo menetapkan Hari Lahirnya Pancasila sebagai hari libur nasional.

1967

Pamela Denise Anderson lahir di Ladysmith, British Columbia, Kanada. Ia lantas dikenal luas di dunia sebagai aktris dan model. Pamela juga dikenal sebagai aktris yang kerap memamerkan kemolekan tubuhnya.
1971Fadli Zon,lahir 1 Juni 1971 adalah seorang politikus dan mantan aktivis Indonesia yang pernah menjabat sebagai Wakil Ketua DPR RI periode 2014–2019. Bersama Prabowo Subianto, ia ikut mendirikan Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra).1988Javier Hernandez Balcazar lahir di Guadalajara, Meksiko. Ia dikenal sebagai pemain sepak bola yang pernah membela klub besar di Inggris, Manchester United, selama lima tahun, dari 2010 hingga 2015. Javier Hernandez lebih dikenal dengan nama Chicharito sebagai julukannya. Kini, pria yang genap berusia 30 tahun tersebut membela LA Galaxy.1991Presiden Amerika Serikat (AS) George H.W. Bush dan pemimpin Uni Soviet Mikhail Gorbachev menandatangani perjanjian untuk menghentkan produksi senjata kimia. Selain itu, senjata kimia yang sudah diproduksi kedua negara tersebut juga wajib dimusnahkan. Bertemunya dua pemimpin negara tersebut sekaligus menjadi tanda berakhirnya Perang Dingin yang berlangsung sejak 1947.2003Bendungan Tiga Jurang atau Bendungan Tiga Ngarai terletak di Sungai Yangtze, China, memulai pengisian pada 1 Juni 2003, dan menempati wilayah Tiga Jurang yang indah, antara kota Yichang, Hubei, dan Fuling, Chongqing.2008Insiden Monas adalah istilah yang digunakan oleh media mengenai serangan pada aksi yang dilakukan oleh “Aliansi Kebangsaan Untuk Kebebasan Beragama dan Berkeyakinan” (AKKBB) di Monas pada 1 Juni 2008, tepat pada hari kelahiran Pancasila.2009Air France Penerbangan 447 hilang dari radar di Samudra Atlantik pada 1 Juni 2009, membawa 216 orang penumpang dan 12 orang kru pesawat. Hasil penyelidikan sementara menemukan pesawat tercebur ke laut akibat kru salah membaca indikator kecepatan pesawat.2016Melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 24 Tahun 2016, Pemerintah menetapkan tanggal 1 Juni 1945 sebagai Hari Lahir Pancasila sekaligus sebagai Hari Libur Nasional. Tujuannya agar masyarakat dan seluruh komponen bangsa memperingati Pancasila sebagai ideologi bangsa.  Penulis: Dani AgusEditor: Dani AgusSumber: solopos.com

Baca Juga

Komentar

Terpopuler